Sabtu, 23 Oktober 2010

Ketika Derita Menyepuh Cinta

Ketika Derita Menyepuh Cinta

Resensi Spesial dari Novel Mamo-Zein karya Ramadhan El Bouthy

Oleh: Muhammad Taufiq



Mamo-Zein Judul yang manis bukan? Judul tersebut saya ambil dari mozaik #9 novel Mamo-Zein karya Ramadhan El Bouthy. Saat membaca novel ini, saya merasa berbaur dalam gemerlap istana lengkap dengan kemewahannya, di mana terhampar permadani tebal nan hangat di dalamnya, dan saya berbaring di atasnya sembari membaca novel ini, dengan dikelilingi dayang-dayang molek yang senantiasa menawarkan jus anggur dalam cawan-cawan kristalnya …. Amboi, nikmatnya.

Itu karena kepiawaian Ramadhan El Bouthy yang begitu detail dan mendalam ketika menggambarkan setting dan alur cerita dari kisah cinta klasik yang telah melegenda ini.

Berkisah tentang Amir Zainouddin, seorang raja yang memiliki dua adik perempuan, Putri Siti dan Putri Zein. Kedua putri tersebut memiliki kecantikan yang tiada tara. Suatu hari saat pesta musim semi digelar. Kedua putri pun turut merayakannya bersama penduduk pribumi lainnya. Karena tempat pesta untuk kaum laki-laki terpisah dengan kaum perempuan, kedua putri pun kemudian menyamar sebagai laki-laki, agar dapat dengan bebas bergabung dengan kaum laki-laki dan menemukan lelaki yang cocok untuk mereka.

Sayangnya, penyamaran mereka terbongkar oleh dua laki-laki yang juga telah menyamar sebagai wanita. Tajouddin dan Mamo. Saat mereka bertemu dan saling memandang, tiba-tiba Tajouddin dan Mamo jatuh pingsan. Hal itu membuat Putri Siti dan Putri Zein kebingungan, yang akhirnya meninggalkan mereka berdua setelah terlebih dahulu menukar cincin mereka.

Pertemuan itulah yang menjadi awal kisah cinta mereka. Baik Tajouddin maupun Mamo dibuat mabuk kepayang oleh kedua wanita yang menyamar sebagai lekaki di pesta musim semi tersebut. Tajouddin dan Mamo pun di dera penyakit jiwa karena cinta. Tajouddin jatuh hati pada Putri Siti. Sementara Putri Zein, menawan hati Mamo. Mereka semakin terkejut setelah mengetahui bahwa pemilik cincin tersebut adalah Putri Siti dan Putri Zein.

Begitu juga yang dirasakan Putri Siti dan Putri Zein. Bukan kepalang jatuh cintanya, hingga mereka meminta bantuan bibi Heilana, pengasuhnya, untuk meneliti siapa sebenarnya pemilik cincin yang telah menawan hati mereka itu. Heilana pun menyamar sebagai tabib tua dan berkeliling ke seluruh penjuru kerajaan untuk mengobati berbagai penyakit.

Akhirnya, Heilana berhasil menemukan Tajouddin dan Mamo. Bagi Tajouddin yang putra perdana menteri, bukanlah masalah jika ia bermaksud meminang Putri Siti. Tetapi bagi Mamo, yang hanya seorang pejabat rendahan, menjadi persoalan tersendiri.

Pinangan Tajouddin pada Putri Siti pun direstui Amir Zainouddin. Pernikahan pun berlangsung. Pertemuan Mamo dan Zein pun juga terjadi. Tajouddin berharap, dengan pernikahannya tersebut, akan memudahkan jalan bagi sahabatnya, Mamo, untuk mempersunting Putri Zein.

Ternyata tak semudah itu. Bakar, orang dekat yang selalu membersamai Amir Zainouddin, melancarkan fitnah yang keji bahwa Tajouddin sengaja mempersunting Putri Siti agar Tajouddin memiliki pengaruh yang besar di istana. Terlebih dengan rencana perjodohan Putri Zein dan Mamo yang hanya rakyat biasa.

Meski awalnya Amir Zainouddin tak menghiraukan Bakar, tapi akhirnya terjebak juga oleh kelicikan Bakar. Amir Zainouddin pun mengadakan permainan catur melawan Mamo. Pemenangnya akan berhak membuat permintaan yang harus dikabulkan oleh yang kalah. Sementara itu Bakar melangsungkan rencana liciknya.

Amir Zainouddin pun memasukkan Mamo ke dalam penjara yang kelam …

Saat dalam penjara itulah, Mamo justru menemukan hakikat cinta sesungguhnya. Cinta di atas cinta …

Nah, bagaimana kisah Mamo-Zein selanjutnya? Apakah Tajouddin menemukan cara untuk menyelamatkan sahabatnya? Apakah Amir Zainouddin menyadari kesalahannya dan akhirnya dapat mempersatukan Mamo-Zain? Bagaimana kelicikan Bakar dalam memperdayai Mamo dalam permainan caturnya melawan Amir Zainouddin? Bagaimana pula dengan Putri Zein, apakah ia mempertahankan cinta sucinya kepada Mamo? Akankah Mamo-Zein dapat bersatu?

Temukan semua jawabannya hanya dalam novel Mamo-Zein ini!

Meski tak ubahnya kisah cinta klasik lainnya yang menyuguhkan kesedihan mendayu-dayu yang berakhir sad ending, tapi Mamo-Zein ini berbeda dengan Romeo-Juliet atau Qais-Laila dalam Laila Majnun. Mamo-Zein, selain menawarkan alur cerita yang unik, menarik dan tak biasa, juga menampilkan pilihan kata yang indah, baru dan menyegarkan. Hal itu tak terlepas karena kepiawaian si penerjemah dalam mengolah kata.

Nikmati juga kisah seorang seniman musik dari Roma yang jatuh hati pada penari dan biduanita Dubai, yang kemudian menghantarnya menjadi muallaf, menemukan hidayah Allah dan memilih jalan dakwah …

Nikmati kisah tersebut dalam Lelaki Bersorban Cinta karya Najieb Kailani dalam novel Mamo-Zein.


Sumber : http://muhammadtaufiq.wordpress.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar